7 Bahaya Gigi Berlubang Jika Dibiarkan 2018-07-11

Penyebab gigi berlubang terutama karena kuman dan bakteri yang menyebabkan gigi menjadi berlubang. Gigi berlubang, meskipun terdengar sepele, ternyata dapat berbahaya. Hal tersebut bisa menimbulkan beberapa gangguan kesehatan dan apabila tidak disembuhkan dengan segera akan menjadi menyebar dan menjadi titik lubang yang lebih banyak. Berikut ini adalah beberapa bahaya yang dapat muncul dari kondisi gigi berlubang : 1. Infeksi Pembuluh Darah Bahaya pertama yang dapat muncul karena gigi berlubang adalah dapat menyebabkan terjadinya infeksi pada pembuluh darah. Hal ini dapat disebabkan karena kuman, bakteri dan juga kotoran yang berasal dari gigi yang berlubang dapat masuk dan menginfeksi ke dalam pembuluh darah. Infeksi di dalam pembuluh darah ini sangat berbahaya. Selain dapat mengganggu kelancaran dari peredaran darah, infeksi tersebut bisa juga menyebar ke seluruh organ tubuh yang dialiri oleh pembuluh darah yang sudah terinfeksi tersebut.
2. Gigi terasa sangat ngilu Bahaya gigi berlubang yang merupakan salah satu efek langsung dari gigi berlubang yang oleh penderitanya adalah ngilu yang berlebihan. Kondisi ini akan menyebabkan penderita gigi berlubang akan merasakan sakit dan juga ngilu, tidak hanya ketika makan, namun juga ketika sedang tidak melakukan aktivitas. Kemungkinan gigi akan terasa sakit dan juga terasa sangat ngilu, apalagi ketika gigi yang berlubang sudah masuk ke dalam syaraf gigi, yang pastinya akan sangat berbahaya dan menyakitkan. 3. Gangguan pada syaraf-syaraf gigi Gigi berlubang yang tidak langsung diberikan penanganan medis yang tepat, juga akan menyebabkan bahaya lainnya yang tidak mengenakkan bagi tubuh anda. Hal ini akan mempengaruhi kondisi syaraf dari gigi anda. Terdapat kemungkinan syaraf gigi anda akan menjadi Mati atau rusak, sehingga hal ini dapat berakibat pada kondisi gigi yang tidak normal, rasa ngilu berlebihan, dan juga menyebabkan kondisi syaraf lainnya menjadi terpengaruh.
4. Radang pada gigi dapat menyebar ke organ lainnya Seperti sudah disebutkan sebelumnya, gigi yang berlubang dapat menyebabkan munculnya peradangan pada bagian gigi. Selain peradangan, yang tentu saja dapat menyebabkan rasa sakit yang luar biasa, hal ini juga dapat membuat munculnya peradangan pada organ-organ lainnya. Hal ini dapat terjadi ketika sel-sel yang mengalami peradangan dapat menyebabkan munculnya gangguan pada organ lain, seperti organ ginjal dan juga organ paru-paru. Peradangan ini sangatlah berbahaya, karena akan menyebabkan fungsi dari organ yang pastinya menjadi tidak optimal dan juga maksimal.
5. Keompongan dan kehilangan gigi Bahaya gigi berlubang adalah dapat menyebabkan keompongan dan jufa kehilangan gigi. Hal ini dapat terjadi karena gigi berlubang yang bertambah parah dan juga tidak diobati dan juga disembuhkan secara total, akan membusuk dan juga tidak dapat berfungsi seperi biasanya. Apabila hal ini terjadi, maka tidak ada pilihan lain untuk mencabut gigi anda. Pencabutan gigi ini tentu saja, selain dapat menyebabkan keompongan, juga akan menyebabkan terjadinya gangguan pada proses pencernaan dan juga penghalusan makanan
6. Sinusitis Bahaya lainnya dari gigi berlubang yang tidak segera diatasi dengan cepat dan juga tepat adalah dapat menyebabkan munculnya gangguan sinusitis. Gangguan sinusitis memang memiliki jaringan yang syarafnya saling berdekatan dan juga berhubungan dengan syaraf gigi. Sehingga, dengan adanya sakit gigi yang tidak ditangani secara tepat, akan menyebabkan munculnya gangguan sinusitis.
7. Komplikasi dan juga Kematian Bahaya terakhir adalah kematian mendadak. Ya, apabila gigi berlubang sudah semakin parah dan juga tidak diatasi secara medis dengan tepat dan benar, maka hal ini akan menyebabkan munculnya komplikasi pada organ lainnya. Hal bukan tidak mungkin akan menyebabkan berbagai macam gangguan lain, seperti kanker, tumor yang dapat menyebabkan kematian.

Sumber : 7 Bahaya Gigi Berlubang